Oganilir.jejakopd.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Ilir telah resmi dilantik dan diambil sumpah jabatannya, pada sidang paripurna pertama DPRD Ogan Ilir, di ruang rapat paripurna , Tanjung Senai, Kabupaten Ogan ilir, Senin pagi (06/10).
Pimpinan DPRD yang dilantik dan diambil Sumpah jabatannya tersebut, dari partai golongan karya (Golkar) Soharto. SH. Sebagai Ketua , dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan(PDIP) Wahyudi Marwan.ST. sebagai wakil Ketua I , dan dari partai Nasional Demokrat(Nasdem) Ahmad Syafe’i , sebagai wakil Ketua II.
Pelatikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut, dilakukan oleh Kepala Pengadilan Negeri Kayu Agung ,Ogan Komring Ilir (OKI), Jarot Widyatmono.SH. yang disaksikan Oleh seluruh Anggota DPRD Ogan Ilir.
Dalam Sambutannya pada sidang paripurna tersebut, Bupati Ogan Ilir H.M. Ilyas Panji Alam, memberikan ucapan selamat kepada para pimpinan DPRD yang telah dilantik
Saya atas nama pemerintah kabupaten Ogan Ilir, mengucapkan selamat kepada para pimpinan DPRD Ogan Ilir yang telah usai dilantik, semoga kedepan DPRD dan Pemerintah lebih dapat besinergi dalam menjalankan roda pembangunan yang ada dikabupaten Ogan Ilir yang kita banggakan ini, masih banyak Pekerjaan Rumah (PR), yang mesti kita selesaikan dan laksanakan, mari kita sama-sama bahu membahu dalam mewujudkan Ogan Ilir yang Jaya dan Gemilang ” ujarnya
Sementara itu, Putra Kelahiran Pemulutan yang baru saja dilantik sebagai ketua DPRD Ogan Ilir,Soharto.SH. saat diwawancarai awak media, usai pelantikan, mengatakan
“Saya sangat bersyur kepada Allah SWT, atas sukses dan berjalan lancarnya , pelantikan dan pengambilan Sumpah jabatan ini, Insya Allah amanah ini akan Kami jalankan sebagai mana mestinya, kedepan Kami dan Anggota akan mencurahkan semua kemampuan pikiran dan tenaga kami , akan memperjuangkan untuk kepentingan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan Ogan Ilir ” Ujarnya
Untuk misi kedepan , M.Soharto menambahkan, akan perjuangkan prioritakan sektor pertanian dan perkebunan
” Untuk kedepan ini, Saya dan Anggota, akan memprioritaskan sektor pertanian dan perkebunan Rakyat, karena kita sama-sama ketahui, mayoritas masyakat Ogan Ilir adalah bertani dan berkebun, untuk itu Kami akan pikirkan , bagai mana caranya hasil Pertanian dan perkebunan para petani akan bernilai tinggi, ini akan jadi prioritas kerja kami kedepan “
Acara tersebut,dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Negeri Ogan Ilir, Kapolres 0gan Ilir, Dandim OKI-OI, Ketua KPU Ogan Ilir, Ketua Banwaslu Ogan Ilir, Para Kepala OPD lingkungan pemkab Ogan Ilir, dan paraTamu Undangan lainnya. (yaska*red)