BEM UNSRI Siap Kawal PILKADA OI

Oganilir,jejakopd.com – Menjelang pelaksanaan pilkada serentak yang akan berlangsung september mendatang,Badan Eksekutip Mahasiswa(BEM )Unsri Kabupaten Ogan Ilir mengadakan audiensi dengan Kapolres Ogan Ilir,Selasa 1/9/2020 dikantor polres

Audensi BEM ini akan membahas tentang kesiapan keamanan Pilkada nanti dengan motto “Bersinergi Ciptakan Pilkada Ogan Ilir yang Damai”

Audensi tersebut dihadiri oleh pengurus BEM Unsri,Presiden Mahasiswa Muadz, Menko Pergerakan M. Gulam Zakia, Menteri Luar Negeri Bagas Pratama serta Menteri Politik dan Propaganda M. Salman Nuryahya.

Bacaan Lainnya

Kedatangan BEM Unsri disambut langsung oleh Kapolres Ogan Ilir AKBP Imam Tarmudi,SH S.ik Kabag Ops Kompol Agus Apri Irawanto dan Kasat Intelkam AKP Eko Susanto.

Setibanya BEM Unsri memasuki ruangan bersiap audiensi, bertepatan dengan Kapolres yang sedang mengkomunikasikan kesiapan dan jumlah personel yang dibutuhkan untuk pengamanan proses Pendaftaran Balon Bupati-Wakil Ogan Ilir pada 4-6 September besok.

Adapun dalam audiensinya,Menlu BEM Unsri Bagas mengucapkan selamat hari Polwan 1 September 2020. “Pertama, kami ingin mengucapkan selamat Hari Polwan, semoga Kamtibmas semakin kondusif untuk menciptakan masyarakat yang kondusif,” ucapnya

BEM Unsri juga menyampaikan maksud audensi tak lain untuk bersilaturahmi dan siap bersinergi antara BEM Unsri dan Polres Ogan Ilir.

BEM Unsri juga akan menyusun beberapa agenda terkait pelaksanaan Pilkada Ogan Ilir seperti diskusi, konsolidasi, deklarasi dan debat terbuka antar paslon, untuk itu BEM Unsri meminta kesediaan Polres Ogan Ilir untuk membantu pengamanan agenda agenda tersebut.

“Kita tentu menghendaki politik geragasan menjadi politik gagasan,” ujar Presma Unsri Muadz.
 Muadz juga menyampaikan perlunya sinergi antara BEM Unsri dan Polres Ogan Ilir dalam menjaga damainya pelaksanaan Pilkada Ogan Ilir yang akan digelar keempat kalinya ini.

Baca juga :  Begal yang Tewaskan Tukang Ojek Di Bekuk

Selain itu, BEM Unsri juga mengundang Kapolres Ogan Ilir untuk menjadi salah satu pemantik diskusi dengan tema ‘Menilik Persiapan Pilkada Ogan Ilir 2020’ pada 7 September mendatang.

Sementara itu Polres Ogan Ilir menyambut baik kedatangan BEM Unsri beserta audiensi kemarin. “Ya kalau pengamanan insyaAllah tanpa diminta pun kami bakal tetap siaga,” ujar Kapolres AKBP Imam Tarmudi.

AKBP Imam melalui Kasat Intelkam AKP Eko Susanto juga menyatakan kesiapan menjadi pembicara dalam diskusi yang diundang BEM Unsri. “Tentu kita siap dan dukung, harapannya kita kedepankan diskusi intelektual, bukan debat kusir apalagi baku hantam,” ujar AKP Eko Susanto.

Polres Ogan Ilir juga menyampaikan betapa pentingnya peran bersama antara kepolisian dan mahasiswa sebagai unsur pendingin dalam masa-masa Pilkada Ogan Ilir yang terbilang cukup ‘panas’ ini.

Laporan .Tim
Editor.Yaska hosa kohaya

Pos terkait