Oganilir.jejakopd.com – Prahara tunggakan tagihan listrik yang sempat menarik perhatian publik kini terselesaikan,pasalnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Ilir-Sumsel melalui Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Ogan Ilir (OI), hari ini melakukan pelunasan tunggakan tagihan listrik terhadap PLN Indralaya, Kamis (04/03/2021.
Hal tersebut disampaikan Kadin PU Perkim Oi, Julius Hendry saat di ruang kerjanya, dengan tegas mengatakan bahwa seusai Pemkab OI menggelar audiensi dengan pihak PLN. Hari ini atas instruksi dari Bupati Panca, maka semua tunggakan listrik telah dilunasi.
Dengan demikian, janji yang diucapkan Bupati OI Panca Wijaya Akbar usai dilantik tempo lalu, untuk melunasi tunggakan listrik Pemkab OI sebesar hampir Rp 2,5 milyar kepada PLN Indaralaya tersebut benar-benar terwujud .
Adapun rincian tagihan listrik yang dibayarkan tersebut yakni Penerangan Jalan Umum (PJU) sebesar Rp 2 milyar 73 juta yang belum dibayar sejak November tahun lalu.
Dijelaskan sebelumnya, tunggakan listrik di wilayah Komplek Perkantoran Terpadu (KPT) Pemkab Ogan Ilir di Tanjung Senai sebesar Rp 450 juta yang belum dibayar sejak Januari lalu, namun tunggakan itu sudah dilunasi oleh Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) OI pada 26 Februari lalu.
“Jadi, dengan demikian total hampir Rp 2,5 miliar tunggakan listrik ini sudah dilunasi Pemkab Ogan Ilir,” tegas Julius.
Julius menerangkan, alasan penunggakan listrik di tahun 2020 dikarenakan adanya pemotongan anggaran untuk penanganan Covid-19 sebesar 50 persen. Sementara di tahun ini, kendalanya adalah penyesuaian anggaran ke tahun anggaran yang baru.
“Pak Bupati juga bilang, ke depan tidak boleh lagi ada tunggakan listrik karena ini menyangkut kebutuhan utama masyarakat,” jelas Julius.
Terpisah, Manajer PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Indralaya, Rinaldo Sitorus mengungkapkan, tarif listrik untuk PJU di kisaran Rp 400 juta hingga Rp 600 juta perbulan. Sedangkan untuk tarif listrik di wilayah KPT Tanjung Senai di atas Rp 200 juta perbulan.
Dengan dilunasinya tunggakan listrik ini, Rinaldo menegaskan, tak ada lagi hutang Pemkab Ogan Ilir ke PLN Indralaya.
“Seluruh tagihan sudah dilunasi. Untuk tagihan bulan Maret juga sudah dibayar Pemkab Ogan Ilir,”tukas Rinaldo.
Laporan Tim
Editor yaska hosa kohaya